Berubah…


Ujar-ujar itu ternyata benar adanya, segala sesuatu di kolong langit ini ada waktunya. Semuanya akan berganti dan berubah kecuali perubahan itu sendiri. Coba ingat-ingat tempo dulu untuk mengetik sebuah makalah harus memakai Word Star dengan segala rumus-rumus yang tidak otomatis dan harus diingat manual sehingga untuk merubah font atau membuat tulisan mode italic saja susahnya minta ampun. Belum lagi ada program Lotus123 yang bentuk canggihnya saat ini adalah Microsoft Excel dan lain sebagainya, termasuk untuk membuat tulisan dan blog seperti ini saya harus membayar 1 jam = Rp.20rb. Tetapi itu kan dulu beberapa tahun lalu ketika saya masih duduk di bangku sekolah dasar…

Selama ratusan tahun merdeka, bangsa Amerika juga tidak pernah punya sejarah presiden berkulit hitam karena kaum kulit hitam di negeri paman Sam itu bertahun-tahun hanya menjadi warga Negara kelas dua yang selalu terpinggirkan. Tetapi itu kan dulu beberapa tahun lalu, sekarang Amerika sudah punya presiden kulit hitamnya yang pertama…

Selama ratusan tahun juga orang-orang percaya bahwa mataharilah yang mengelilingi bumi sampai Galileo dan Nicolas Copernicus sedikit demi sedikit membuka tabir bahwa sebenarnya bumilah yang mengelilingi matahari..

Berubah, berubah dan berubah itulah yang selalu terjadi di kolong langit ini. Jadi kalau hari ini anda merasa berada dibawah terus dan menderita terus, tetaplah berjuang karena percayalah suatu hari pasti semua akan berubah dan untuk menjadi lebih baik kerja keras dan doalah yang menjadi lokomotif penggeraknya..

Sebaliknya bila anda sedang ada diatas janganlah pernah merasa bisa semena-mena pada orang yang kebetulan menjadi bawahan anda, pegawai anda, anak anda, atau siapapun yang bisa anda perlakukan dengan seenaknya. Karena kalau langit dan bumi saja pasti akan lenyap, apalagi kekuasaan dan kekayaan yang kita punya yang sudah pasti jumlahnya tidak sebanding dengan kekayaan dan kekuasaan langit dan bumi itu sendiri….

So… Tidak salah dong kalau saya selalu berharap team sepakbola Indonesia menang Piala Dunia atau Rupiah menjadi mata uang acuan dunia atau blog saya ini menjadi blog terlaris di dunia.. 🙂

3 Komentar

Filed under Lain-Lain

3 responses to “Berubah…

  1. lohh kok penutupnya mengezuttkan 😀

    jadi inget lagunya keane
    “everybody’s chage”
    *makin ga nyambung*

  2. Salam super-
    salam hangat dari pulau Bali-
    semangat aja kawan…….

Tinggalkan komentar